Pemdes Molobog dan Pemdes Molobog Barat Mengadakan Rapat Kesepakatan Bersama
- Jan 15, 2023
- Admin Desa Molobog Barat
- Masyarakat, RAPAT-RAPAT
Pada hari ini Minggu, 15 Januari 2023 Pemdes Molobog dan Pemdes Molobog Barat mengadakan Rapat Bersama di Rumah Penjabat Sangadi Molobog Barat, yang di hadiri oleh BPD, perangkat desa, RT, Ketua Pengurus air Bersih PPIP dan juga anggota pengurus lainnya.
Di awal pembukaan rapat Penjabat Sangadi Molobog Barat Badiah Gansi, A.Md.Kep Memberikan sambutan terkait Pengelolaan Aset Air Bersih PPIP, bahwa pada tahun 2023 ini Pemdes Molobog Barat membuat perencanaan untuk pengelolaan serta pemeliharaan Air Bersih PPIP.
Selanjutnya pada kesempatan itu Ketua Pengurus Pengelola Aset Air Bersih PPIP bapak Junaidi Mamonto Menyampaikan beberapa hal di antaranya '' beliau meminta kepada Pemdes Molobog Barat dan seluruh Aparatur Pemerintah Desa Molobog Barat agar setelah di tanda tangani Surat Kesepakatan Bersama antara Pemdes Molobog dengan Pemdes Molobog Barat, agar pengelolaan Air bersih PPIP benar-benar dikelolah dengan baik oleh pemdes Molobog Barat guna memenuhi kebutuhan masyakat secara merata.
"Dalam kesempatan itu Penjabat Sangadi Desa Molobog Yesi Pandoi, Ama,Pd meyampaikan beberapa hal terkait Pembahasan kesepakatan bersama mengenai Pengelolaan dan Pemeliharaan Air bersih yang nantinya di laksanakan Oleh Pemdes Molobg Barat, beliau hanya meminta apabila ada warga Desa Molobog yang menanyakan terkait air bersih PPIP, maka Aparat Pemdes Molobog Barat bisa menjelaskan serta memberikan pemahaman dengan bahasa dan tutur kata yang baik.
Adapun yang menjadi hasil rapat tentang pembahasan Pengelolaan dan pemeliharaan air bersih PPIP Antara Pemdes Molobog dan Pemdes Molobog Barat bahwa Mulai sejak ditanda tangani Surat Kesepakatan Bersama, maka yang berhak Mengelolah Aset Air Bersih PPIP itu adalah atas Nama Pemdes Molobog Barat.
Penulis:
"Sekretaris Desa Molobog Barat"